Jajanan pasar tradisional murah meriah - Disaat bermunculan aneka makanan instan dan kuliner kekinian, jajanan pasar hingga kini tetap eksis dan punya penggemar tersendiri. Disebut jajanan pasar karena makanan ini merupakan makanan tradisional Indonesia yang banyak diperjualbelikan di pasar pasar tradisional. Jajanan pasar adalah aneka macam kue / makanan "khas kampung" yang awal mulanya banyak perdagangkan di pasar-pasar tradisional. Cara pembuatan jajakan pasar ini umumnya juga memakai peralatan sederhana.
Sekarang ini memang banyak sekali makanan instan dan makanan modern, Snack, bahkan kuliner import dari luar negeri. Namun jajanan pasar memiliki ciri khas sendiri yang tidak di temukan pada makanan kekinian sehingga jajanan pasar masih di sukai karena beberapa alasan, seperti jajanan pasar yang harganya yang relatif murah meriah dan terjangkau dengan rasa yang enak, dan ada banyak pilihan beragam yang disediakan.
Jajanan pasar ini, kalau buat masyarakat jawa, ketika jajanan sudah dihidangkan di atas meja, maka namanya akan berubah, yaitu pacetan atau nyamikan atau penganan. Walaupun di anggap makanan kampung, namun kini dunia perhotelan, untuk meningkatkan daya tarik buat para tamu hotel pun kini banyak yang menyediakan jajanan pasar pada saat sarapan pagi. Dan beberapa kota/kabupaten di Indonesia, tak jarang menyelenggarakan festival jajanan pasar dalam rangka memperkenalkan potensi daerah berupa makanan tradisional yang menjadi ciri khas daerah tersebut